Sumber http://pexels.com |
Sejak terlepas dari masa putih-abu, hal yang selalu aku ingat mengenai Januari adalah hujan. Dari tahun ke tahun, Januari dan hujan seringkali berkolaborasi untuk menjebakku yang hendak pergi mencapai suatu tujuan. Menyebalkan, tapi aku tetap menyukai hujan. Sebab hujan punya cerita tentang kita. Sebab darinya, aku bisa lebih memaknai arti sebuah pelukan.
Tsaah~
Sebagai seorang warga ibukota Negara, aku seringkali mendapat pertanyaan sok lucu semacam, “Lo di Jakarta? Banjir terus, dong? Hahaha.” Padahal, bertahun-tahun hidup di Jakarta, aku baru merasakan banjir saat kuliah. Rumahku aman, Gengs. Percayalah. Namun, kampusku tidak. Hujan panjang dengan volume besar semalaman saja, besoknya ban karet sudah bertebaran.
Mungkin akan ada banyak orang yang khawatir dengan keadaan tersebut. Apalagi anak-anak kampus yang seringkali merasa berdosa kalau tidak tampil modis. Untukku, tak perlu mendung bagai langit kelabu untuk mengatasi penampilan di saat cuaca sedang buruk. Karena banyak sekali pilihan jaket, sweater, dan baju hangat lain dengan model yang sangat beragam sehingga sangat mungkin untuk dijadikan sorotan utama dalam berpakaian.
Pada awalnya, aku sering khawatir karena merasa jaket atau macam-macam sweater itu membuat tubuhku tampak gemuk. Namun, kekhawatiran itu perlahan hilang ketika aku mulai mencoba untuk memadukan baju-baju hangat itu dengan beberapa fashion items yang bisa kutemukan di lemariku (dan lemari mama tentunya). Alhasil, bukan hanya terlindung dari cuaca dingin, tapi juga tetap tampil chic dan menarik.
Perpaduan sweater dan kemeja.
Ini yang paling sederhana, sih, buatku. Kalau saranku, pilih kemeja yang pas dengan badan supaya tidak tampak bertumpuk-tumpuk saat sweater-nya dikenakan. Untuk bawahannya, bisa pakai celana jeans atau rok sesuai dengan kenyamanan masing-masing.
Sumber http://www.gurl.com |
Mix and match sweater rajut dan overall.
Tampak tetap ceria dengan cuaca mendung bukan lagi jadi angan-angan. Sweater wanita rajut bisa digunakan sebagai basic shirt yang dipadukan dengan overall. Dan jengjeng! Tampilan playfull bisa kamu dapatkan untuk melewati hari dengan cuaca buruk.
Sumber https://www.pinterest.com |
Oversized sweater dengan belt.
Siapa, nih, yang jadi pencinta pakaian-pakaian gombrong? Tak perlu khawatir akan tampak gemuk, sebab hal tersebut bisa disiasati dengan menggunakan belt. Padukan knit sweater kesayangan dengan belt berwarna senada untuk menunjukkan lekuk pinggang yang kita miliki.
Sumber http://www.closetfulofclothes.com |
Kombinasi sweater dengan rok dan boots!
Kadang, aku suka tampak girly, tapi gak mau terlalu girly. Nah, ini bisa jadi penyelamat. Memadukan sweater dan rok dengan ujung sweater depan dimasukkan ke dalam rok. Kemudian, untuk mengatasi ke-girly-annya, bisa ditambahkan dengan sepatu boots yang membuat tampilan jadi lebih sempurna.
Rapi dan kekinian dengan tambahan vest.
Sumber https://www.pinterest.com |
Rompi atau vest seringkali disebut sebagai penyelamat gaya karena akan menambahkan kesan rapi pada tampilan yang kita miliki. Ketika dipadukan dengan sweater rajut, vest tidak hanya membuatnya tampak rapi. Namun juga ditambah sentuhan gaya kekinian yang trendi.
Tampil formal dengan tambahan blazer.
Sumber https://sequainsndthings.com |
Naik satu tingkat dari yang sebelumnya—rapi, perpaduan yang satu ini akan membaut kita lebih tampak formal dan tetap hangat. Kita bisa menggunakan sweater rajut dengan blazer sebagai outer-nya. Buat yang ada jadwal presentasi di kala cuaca dingin, ini bisa menyelamatkan penampilan.
Sumber http://bmodish.com |
Nah, jadi gimana? Masih mau menyalahkan hujan atas tampilan yang begitu-begitu saja? Makanya, cobain dulu kombinasi-kombinasi di atas. Hangat dan tetap modis bisa kamu dapatkan dengan mudah, asal bisa dengan tepat menemukan kombinasinya. Huehehe.
Tabik!
Pertiwi.
3 komentar
Tumben hidung ini tidak berdarah.
BalasHapusKapan-kapan bahas fashion cewek minimalis dong ._.
Ayo pajang ootd di feeds dong. Udah mix and match cakep-cakep masa nggak difeedskan. Wahahaha.
BalasHapusRealitanya, Orang ganteng pakai baju jelek, tetap ganteng. Begutipun sebaliknya, Orang jelek pakai baju bagus tetap aja jelek.
BalasHapusPakailah apa yang membuat kita nyaman. Persetan dengan Fashion. Hahaha.
Kesalahan orang-orang pandai ialah menganggap yang lain bodoh, dan kesalahan orang-orang bodoh ialah menganggap orang lain pandai. - Pramoedya Ananta Toer