Suami adalah sosok kepala rumah tangga yang memiliki kewajiban untuk memenuhi berbagai kebutuhan yang sangat di butuhkan bagi kelangsungan hidup keluarganya seperti makanan, tempat tinggal, pakaian, serta kebutuhan tambahan lainnya. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut tak jarang seorang suami akan bekerja seharian penuh dengan harapan mendapatkan penghasilan yang mencukupi berbagai kebutuhan tersebut. Karena itulah jasa seorang suami tak dapat di pandang sebelah mata. Meskipun tak jarang beberapa istri juga ikut berperan dalam pemenuhan kebutuhan tersebut namun beban yang dipikul oleh seorang kepala keluarga tentu lebih besar. Memberikan kado special di hari ulang tahunnya tentu dapat membuat hatinya akan merasa senang. Tak perlu takut boros, saat promo harbolnas 2017, Anda bisa membelikan kado tersebut.
Selain tanda cinta, kado ulang tahun yang Anda berikan merupakan bentuk tanda terima kasih atas pengorbanan seorang suami terhadap keluarga. Kado ulang tahun juga dapat membangkitkan kembali kemesraan dan nuansa romantis bagi sepasang suami istri. Jika dalam waktu dekat ini adalah merupakan hari ulang tahun suami tercinta, tidak ada salahnya jika menyimak beberapa referensi barang di bawah ini sebagai alternative hadiah yang akan Anda berikan. Beberapa diantara barang tersebut antara lain. Pertama, paket liburan. Dalam menjalani aktifitas pekerjaan sehari-hari tentu saja membuat suami Anda merasa lelah dan jenuh sehingga memilih berencana memakukan liburan bersama tentunya menjadi salah satu pilihan yang tepat. Anda bisa meminta suami Anda untuk mengambil cuti dan berlibur bersama Anda untuk menghilangkan rasa stress dan jenuh yang mungkin di rasakan olehnya. Berlibur bersama juga dapat membangkitkan keharmonisan hubungan pernikahan seperti saat pertama menjalin hubungan.
Kedua, tas branded. Seperti kaum wanita, pria juga ingin tampil keren dengan menggunakan aksesoris salah satunya adalah tas. Selain fungsional tas juga dapat menjadi aksesoris pelengkap bagi penampilannya. Untuk di ketahui biasanya pria akan menggunakan tas dalam waktu yang lama sehingga pemilihan bahan tas juga harus menjadi pertimbangan agar tas yang Anda berikan dapat bertahan lama serta memiliki desain yang fleksibel. Saat promo harbolnas 2017, hadiah ini bisa dibeli dengan harga yang cukup murah.
Ketiga, outdoor gear. Jika suami Anda memiliki hobi berpetualang dan suka mendaki gunung maka salah satu pilihan yang dapat Anda berikan adalah peralatan yang tahan terhadap kondisi dan cuaca. Di alam terbuka tentu kondisi cuaca menjadi faktor yang paling menjadi kendala baik saat sedang berjalan maupun beristirahat di tenda peristirahatan. Untuk menghadapi hal tersebut Anda bisa menghadiahkan jaket tahan air yang berkualitas sehingga dapat melindungi suami Anda saat kondisi hujan. Perlengkapan outdoor ini banyak dijual di toko-toko peralatan outdoor ataupun di situs belanja online.
Keempat, buku. Buku menjadi salah satu pilihan kado bagi suami Anda, meskipun dia tidak hobi membaca dengan memberikan buku tentu menjadi satu langkah awal baginya untuk mulai membaca. Pilihlah buku dengan judul yang menarik atau sesuai dengan minatnya sehingga dapat memancing keinginan suami Anda untuk mulai membaca buku tersebut.
Hadiah terakhir bertepatan dengan promo harbolnas 2017, dompet. Dompet yang dahulunya hanya sebagai tempat penyimpanan uang, kini dompet juga telah menjadi bagian dari fashion sebagai pelengkap penampilan. Dompet bisa Anda jadikan sebagai kado bagi suami tercinta dengan memilih bahan yang memiliki kualitas baik dengan motif yang simpel namun elegan. Selain motif kualitas menjadi faktor penting karena mengingat penggunaannya yang selalu di bawa dan terlipat didalam saku dan akan selalu di gunakan dalam segala aktifitas baik sat bekerja maupun saat bersantai. Untuk itu pemilihan bahan yang kuat menjadi penentu apakah dompet yang Anda berikan dapat bertahan lama atau tidak.
0 komentar
Kesalahan orang-orang pandai ialah menganggap yang lain bodoh, dan kesalahan orang-orang bodoh ialah menganggap orang lain pandai. - Pramoedya Ananta Toer