Tapi, ini untuk kaum adam aja,
ya. Buat kamu yang ngerasa bukan bagian dari kaum adam bisa coba cek teman,
sahabat, gebetan, pacar, atau mantan kamu. Nih:
Pasti sudah gak asing lagi, dong, sama siluet-siluet superhero Marvel yang ada di atas? Pasti sering lihat di komik, film, atau serial TV. Walaupun komik harganya sudah melambung tinggi dan film gak melulu diproduksi tiap waktu, kita masih punya serial-serial TV yang menampilkan pahlawan kesayangan kita itu. Ya, apalagi sekarang zamannya smart TV yang bisa nonton dan putar ulang siaran favorit sesuka hati. Nah, di antara ketujuh superhero di
bawah ini, mana yang kamu (dia) pilih?
- Superman
- Batman
- Captain America
- Spiderman
- The Incredible Hulk
- Wolverine
- Iron Man
Sudah memilih?
Okey, keep pilihan kamu (dia) dulu, ya. Kita lihat video berikut dulu.
Sebelumnya, perkenalan dulu. Deutsch Welle (DW) ini bergerak di bidang broadcasting asal Jerman yang meliputi TV dan radio. Namun, seiring dengan perkembangan teknologi dan media, DW akhirnya membuka sebuah portal online yaitu www.dw.com yang bertujuan sebagai penyedia berita bagi orang-orang Jerman yang berada di luar negeri. Oh iya, DW juga membuka redaksi di Indonesia, lho. Alasannya, karena mereka melihat Indonesia merupakan negara yang berpengaruh di kawasan Asia Tenggara, wedeeeew!
Pada Juni lalu, DW mengumumkan slogan barunya, yaitu: made for minds. Bikin pensaran gak, sih, slogannya? Slogan ini memang bertujuan untuk membangkitkan rasa ingin tahu dan untuk meyakinkan pada khalayak bahwa DW dibuat untuk memenuhi sesuatu yang mereka cari dan mereka inginkan. Dalem.
Nah, di dalam video tersebut, DW mempropagandakan perihal local heroes.
- Local heroes, go their own way.
- Local heroes, want to change their world.
- Local heroes, need global insights.
Berhubungan dengan itu semua, kali ini aku mau bahas soal heroes. Tapi superheroes yang mau kubahas ialah mereka yang dekat dengan hidupku, pun berjasa dalam hal mewarnai hari-hariku. Mereka yang "membentuk" aku menjadi the next hero. Siapa aja mereka? Let’s check this out!
TUHAN YANG MAHA ESA
Ini the biggest hero! Terima kasih, Tuhan, telah memberikan ruh pada
seonggok daging yang bernama Tiwi ini untuk bisa hidup dan berkarya di dunia. Terima
kasih untuk udara yang Kau berikan secara cuma-cuma untuk kelangsungan hidupku
di bumi yang fana. Terima kasih untuk segala nikmat-Mu. Maaf untuk segala
kekhilafanku dan untuk segala lupa yang singgah hingga aku seringkali luput
untuk mengucap syukur. Tuhan yang terbaik, selalu jadi pahlawan yang tiada dua
dan tiada bandingannya. Tuhan yang terbaik, yang menggenggam masa depan
umat-Nya. Aamiin.
IBU DAN BAPAKKU
Mereka jelas akan jadi pahlawan
pertama yang hadir saat aku menginjakkan kaki di dunia ini. Pahlawan yang—mau
bagaimanapun juga—akan selalu mendapat tempat yang baik di dalam hidupku. Ibu
yang kini sudah setengah abad usianya, yang selalu setia menyayangiku dengan
caranya, yang selalu tanpa kusadari memberikan kecup terindahnya saat lelap
mulai meraja, yang selalu menjadikanku anak emasnya, yang selalu menjagaku
lewat petuahnya, yang terbaik yang pernah ada. Bapak yang terpaut lima belas
tahun dari ibu ini selalu sedia berpeluh untuk setiap apa yang aku butuh.
Seseorang yang senyumnya begitu pelit ini memiliki hati yang begitu lembut,
begitu takut kehilangan putri tercintanya yang mulai beranjak dewasa. Bapak
yang satu ini, dengan segala lelah yang tertumpuk di wajahnya selalu menjadikan
aku putri kecil kesayangannya, yang paling dibanggakannya. Dan untuk mereka,
aku berusaha menempa diri melawan kerasnya dunia untuk meringankan pikulan di
pundaknya. Aku ada untuk pahlawanku sepanjang masa.
PAK FOY ARIO
Siapakah beliau? Beliau adalah
seorang guru bahasa Indonesia yang mengajar saat aku duduk di kelas 3 SMA di
sebuah sekolah menengah atas yang mungil dan asri di bilangan Jakarta Timur.
Mengapa beliau ada dalam daftar heroes
milikku? Sebagai seseorang yang sudah memiliki sebuah cita-cita tetap untuk
menjadi penulis sedari sekolah dasar, kehadiran Pak Foy membuatku membuka mata
lebih jauh mengenai dunia itu. Mengenai dunia editorial. Pak Foy adalah orang
pertama yang memperkenalkan aku dengan yang namanya EYD, hingga aku yang
sekarang bisa menerima job-job
penyuntingan. Terima kasih, Pak. Bapak membuat apa yang orang-orang bilang
rumit menjadi jauh lebih menyenangkan!
PAK IRSYAD RIDHO
Kalau yang sebelumnya itu guru,
yang sekarang ini adalah seorang dosen. Mengenal beliau benar-benar membuka
mata lebih lebar. Aku banyak belajar perihal sudut pandang ketika mengikuti
kelasnya. Selesai kelas, seringkali ingin menampar diri sendiri dan bilang, “Lo
kok goblok banget, sih? Kenapa kayak gitu aja gak kepikiran? Kenapa mikirnya
masih sesempit ini?” Ya, begitulah. Beliau tetap menjadi orang yang paling tidak
bullshit, menyampaikan apa yang seringkali luput dari perhatian orang
kebanyakan. Dan, ya, itu sangat menyenangkan. Mengajarkan banyak hal tentang
dunia yang memang seharusnya kuketahui lebih dalam dan lebih dalam lagi. Oh ya,
yang lebih menyenangkan lagi adalah cara penyampaiannya. Beliau selalu
bertindak layaknya teman, bukan dosen. Berbicara tanpa jeda pada kami,
bercanda, dan semua yang layaknya dilakukan teman sepermainan. Mungkin itu juga
sebabnya materi-materi kuliah begitu mudah sampai dan meresap. Terima kasih,
Pak, saya lebih membuka mata dan selalu mencoba lebih peka sekarang.
Kalau ditanya siapa pahlawanku, jawabannya akan sangat banyak. Setiap orang punya ceritanya
masing-masing, setiap orang punya caranya masing-masing untuk mengubahku
menjadi seseorang yang lebih baik. Tapi yang tersebut di atas, rasanya, yang
paling tak tergantikan dan akan selalu terekam jelas di otak. Oh ya, satu lagi:
KALIAN YANG SELALU MEMANDANG RENDAH
AKU. Terima kasih banyak untuk kalian semua. Sungguh, tanpa kalian,
kurasa aku akan jadi manusia yang biasa-biasa saja, yang enggan untuk lebih
berusaha. Terima kasih atas segala hujatan kalian atas apa yang aku kerjakan. Terima
kasih untuk semua pikiran buruk kalian. Terima kasih untuk segala cambuk
kehidupan yang membuatku semakin ingin berlari kencang dan menunjukkan bahwa
aku bisa ada jauh di depan kalian yang masih sibuk membicarakan aku di
belakang. Terima kasih, kalian selalu memacu semangatku untuk menggapai masa
depan. Aku sayang kalian semua.
Inilah pahlawan-pahlawanku,
mereka yang membuat aku jauh lebih maju dan jauh lebih hidup. Aku bersyukur,
aku hidup bukan hanya sebagai seonggok daging yang bersiap menanti mati. Jika ada
kata yang lebih dalam dari cinta, akan kusematkan pada kalian semua. Terima kasih, janjiku ada dan bisa kalian genggam: aku akan jadi orang yang jauh lebih kuat dan akan jadi pahlawan seperti kalian.
***
Untuk semua yang sudah membaca
tulisanku hingga akhir, terima kasih juga ya. Mana yang sudah gak sabar untuk
jawaban tes psikologinya? Boleh dibaca sambil nonton siaran ulang serial superhero Marvel di smart TV-nya kok. Yuk, cus!
- Superman
Kalau kamu (dia)
suka dengan superhero legendaris ini, bisa dikatakan bahwa kamu (dia) adalah
orang yang cenderung pendiam. Namun, kamu (dia) adalah orang yang super
perhatian dan sangat bisa diandalkan. Cewek-cewek suka banget, nih, sama tipe
cowok kayak kamu (dia). Cieee! Kenapa? Soalnya, kamu (dia) lebih suka
membuktikan sesuatu lewat perbuatan, bukan kata-kata. Say no to bullshit, yeah!
- Batman
Kalau kamu (dia)
suka superhero yang pakaiannya serba hitam ini, kamu (dia) adalah orang yang
keras kepala, suka menyendiri, dan sulit ditebak keinginannya. Meskipun kamu (dia)
sering sekali terlihat dikelilingi banyak perempuan, pencinta Batman ini
ternyata susah ditaklukan. Buat cewek-cewek yang pacar atau gebetannya suka
Batman, mungkin harus punya kiat-kiat yang lebih jitu dan harus pantang
menyerah. Jangan lelah berusaha, semangat!
- Captain America
Kalau kamu (dia)
suka Captain America, berarti kamu (dia) adalah orang yang kritis, disimpin,
dan patuh sekali dengan peraturan. Ya, namanya juga kapten, hahaha! Kamu (dia)
adalah orang yang sebisa mungkin menepati janji dan berharap orang lain juga
sama seperti kamu (dia). Buat kamu (dia), istilah berbohong untuk kebaikan itu bullshit. Gak ada. Kamu (dia) lebih suka
jujur meskipun risikonya harus menyakiti hati orang lain.
- Spiderman
Kalau kamu (dia)
suka Spiderman, kemungkinan kamu (dia) adalah orang yang pemalu dan kurang
percaya diri. Apalagi kalau ketemu sama perempuan yang kamu (dia) suka. Kamu (dia)
adalah seorang yang introvert dan cenderung sulit untuk bersosialisasi. Cewek-cewek
yang suka sama pencinta Spiderman, harap berjuang lebih keras dan banyak
inisiatif duluan, ya!
- The Incredible Hulk
Kalau kamu (dia)
suka sama Hulk, kamu (dia) adalah orang yang memiliki spontanitas tinggi dan
sulit mengendalikan emosi. Kalau punya masalah, kamu (dia) akan lebih memilih
untuk menyendiri dan menenangkan diri dibanding harus bercerita dan
mengeluarkan unek-uneknya kepada orang lain. Oh iya, hati-hati juga, ya. Tipe pencinta
Hulk ini orangnya suka cemburuan.
- Wolverine
Kalau kamu (dia)
suka dengan superhero satu ini,
mungkin kamu (dia) adalah orang yang mood-nya
suka sekali naik turun, gak suka hal yang basa-basi, dan gak sabaran. Buat cewek-cewek
yang punya pacar atau gebetan kayak gini, jangan berharap dia melakukan hal
yang romantis, ya. Soalnya, pencinta Wolverine ini orangnya cuek banget! Namun yang
patut diacungi jempol, soal kesetiaan mereka berdiri di garda depan.
- Iron Man
Kamu (dia) yang
suka dengan Iron Man ini biasanya adalah orang yang suka sekali menganggap
remeh sebuah masalah, gak suka diatur, dan cenderung arogan. Namun, kamu (dia)
juga bisa jadi orang yang sangat bertanggungjawab dan rela menomorduakan
kepentingan pribadinya demi orang-orang terdekat. Waaaa!
Yap, sudah terjawab semuanya? Jangan
lupa bilang sayang sama pahlawan-pahlawan kamu, ya!
With love,
Pertiwi
62 komentar
Kalo gue milih nya Iron Man, karena dia kaya. Udah gitu aja
BalasHapusLocal hero buat gue itu salah satu senior gue (gue pernah nulis dia di blog "you are my idol" ) yang menjadi panutan gue buat bersikap, buat menjalankan rutinitas kuliah bahkan rutinitas gue nulis skripsi sekarang....
(((karena dia kaya)))
HapusSiapa, tuh? Nanti gue mampir, deh.
Kalo gue milih batman soalnya suaranya COWOK BANGET trus superhero yg masuk akal aja krna gak ada kekuatan supranaturalnya... Lokal hero ibu bapak udah selebihnya hanya pemeran utama
BalasHapusKenapa alasannya pada nganu, sih? Hih.
HapusBapak sama ibu memang terbaik pokoknya.
Wah ada nama aku wah wah wah. Terima kasih, Sayang. Bakal menang nih kayanya tulisannya :3
BalasHapusKembali kasih, Sayang. Aamiin. Doakan, ya hehehe
HapusPilih Iron Man alesannya baju'a paling keren daripada superhero lainnya
BalasHapusLokal hero yang pasti Orang tua, guru, dan sahabat
Iya, sih, tampak paling kokoh gitu hahaha
HapusSalam buat orangtua, guru, dan sahabatnya, ya :)
Aku sukanya Black Widow Tiwi, apalagi sama yg meranin Natasha Romanoff, Scarlet Johansson, ah aku meleleh... :)
BalasHapusCiyee, ada nama Andreh di sini..
Yah, Om, di opsinya gak ada hahaha
HapusYha, dong, ada. Kan anu :p
saya gak milih ah, saya sudah punya pilihan sendir: Istriku :)
BalasHapusSkakmat.
Hapusortu tuh emang manusia yang bener bener heroes banget deh pokoknya mba...tapi sampai sekarang aku malah belum pernah rasanya bilang sayang ke ortu karna berasa malu aja gitu :(
BalasHapusIya, bener. Malah lebih mudah bilang sayang sama orang lain. Kalo sama mama biasanya aku cuma peluk doang, sama bapak malah gak berani.
HapusIron man. Tapi aku ga punya kekasih. *sumpahkagapromosi
BalasHapus*bukalapak*
HapusTadi aku pilih sendiri spiderman, dan ada benernya juga kalo aku gak pedean dan pemalu hihihi
BalasHapusBisa diubah, Mbak hehehe
Hapussaya pecinta batman dan spiderman dan penjelasan tentang itu hampir keseluruhan sifatnya sama sepertiku.
BalasHapuswaw,
Wah hahaha baiknya ambil, buruknya perbaiki.
HapusItu yang di gambar mah bukan Marvel, Wi. DC :))
BalasHapusKalo contoh-contohnya baru sebagian ada yang Marvel.
Banyak juga ya pahlawannya. Gue cuma satu orang. Hehe. Dosennya asyik amat. Gue suka Captain America, cuma kepribadiannya beda sama gue. Hahaha.
Ntar edit, deh. Makasih~~~
HapusNamanya juga psikotest, gak melulu pas. Itu kan buat mayoritas. Berarti lo minoritas, gitu aja :/
Hai, review nya lucu bangeeet! :3
BalasHapusBlogwalking ke tempatku juga dong mbak, hehehe... link nya di sini: http://bit.ly/myrepublic_tanerina
thank youu dan sukses selalu! Keep writing! :D
(((lucu))) HAHAHA
Hapusemm, kalau saya, lebih suka local hero. gatotkaca sama hanoman hehehehhe
BalasHapusAsik, nih, otot kawat tulang besi dan si petapa hahaha aku juga suka banget sama Hanoman setelah baca lebih lanjut soal sastra klasik.
Hapusheheh, walau suka dengan pahlawan lua negeri. jangan lupa pahlawan lokal neng.
HapusBegini, Mas. Dalam menulis sebuah post blog, buat saya, ada beberapa pertimbangan. Termasuk isi. Saya lebih dekat dengan pahlawan lokal seperti yang Mas sebut di atas, karena saya memang mempelajari mereka dalam kuliah. Namun, kali ini posisi saya sebagai penyuguh bacaan. Jadi, saya menyuguhkan apa yang lebih banyak dikenal. Tujuannya untuk melihat kepribadian. Kalau tujuan saya memperkenalkan, pasti lain lagi isinya. Begitu, Mas. :)
Hapushoooo gtu yaaa neng :)
HapusIya :)
HapusUdah gue baca dengan seksama, tau-tau ujungnya sabun. APAAN WOY :'(
BalasHapusWuih, aku orang yang gak suka diatur dan arogan. Horeeee! \:p/
BalasHapusLama gak mampir euy makin keren deh blog nya :D
Danke schön, Qi! :D
HapusIya dibantuin desain sama kesayangan. Eaaak wkwkwk
Gue suka Spiderman. Dan jawabannya bener juga sih. Gue suka malu kalo sama cewek. Apalagi kenalan. :D
BalasHapusBhahaha dikit-dikit coba diilangin yang kurangnya, ya.
HapusKenapa jadi six sense? :/
BalasHapuskalo aku mungkin cuma ampas tahu dihidupmu :(
BalasHapusMas Irwin jangan baper hahaha
Hapusbaper tanggo,,, meski hati ini sakit tapi aku tetap sabar karna sabar ku ... berapa lapis ?? ratusan :v
HapusHahaha
Hapusaku sukanya superman sama batman ya walupun batman termasuk kriteria yang keras kepala
BalasHapusGak apa, Mbak, asal masih bisa dikontrol dengan baik :)
Hapuskebanyakan tokoh heronya cowok semua ya tiw, kalo aku milih power puff girl ajahhh
BalasHapusBhahaha kalo gitu aku Sailor Moon ajalah :3
HapusMaria Ozawa lebih bagus.
HapusAUK AKH!
HapusAku lebih suka spiderman! Karakternya jg trnyata mirip sama aku, pemalu dan gak pedean. Hehe. Eh, wolverine jg keren sih!
BalasHapusOhiya, antman gak ada kak? Haha
Banyak2 banyak bersyukur, Nduk, jangan nyari yang gak ada hahaha
HapusMy Mom, My Hero heheheh
BalasHapusFix. Superman.~
BalasHapusSuka deh dgn kalimat, ' aku suka pelangi, walau gelap masih mendominasi. ''
Jadi ngerasa, wah gue banget ini mah. Hahaa
Tjieeee sehati uhuk >.<
HapusEmak gue..wonder woman
BalasHapusYups!
HapusAku suka Iron Man, arogannya dapat dipertanggung jawabkan. Hahaha. Anw, sudah la nggal mampir ke sini, makin bagus tampilannya, makin bagus tulisannya, makin cakep. Tiwi selalu owsom
BalasHapusTimaaci, Nyai :*
Hapusi like batman. black.
BalasHapusuntuk heroes yang mengubah hidupku pasti juga sama hanya untuk yang pertama dan kedua saja. omong-omong terima kasih untuk pencerahannya.
Muehehe masama, Dek.
HapusEh? Bukannya Aquaman itu dr DC ya?
BalasHapusMilihnya antara boleh? Antara Wolverine ma Dr. Bruce hehehe.
Btw, wi navbar blog lo ini ada yang kosong bagian atasnya.. apa emang sengaja ya?
Iya udah diralat sama Yoga di atas tapi belum aku edit muehehe
HapusGak sengaja, Kak. Kemarin otak-atik HTML, terus tau-tau gitu. Syedih :'(
Gak ada sumanto ya mbak heheh. Nice post (y)
BalasHapusMaaf, Mas, gak ada he he he
Hapusgak pilih siapa-siapa, gak mau ngikut siapa-siapa.
BalasHapusaku adalah pahlawan bagi diriku. hakhakhak
Kesalahan orang-orang pandai ialah menganggap yang lain bodoh, dan kesalahan orang-orang bodoh ialah menganggap orang lain pandai. - Pramoedya Ananta Toer